Rayakan Idul Adha 1445 H / 2024 M, Setukpa Lemdiklat Polri Sembelih 56 Ekor Sapi dan 25 Ekor Kambing

Share:

 

Kasetukpa Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum turut melaksanakan sholat Idul Adha bersama keluarga besar Setukpa Lemdiklat Polri di Mesjid Raya Al-Muttaqin Setukpa.ist



SUKABUMI | Garda.id



Sekolah Pembentukan Perwira Lembaga Pendidikan dan Pelatihan Polri (Setukpa Lemdiklat Polri) melaksanakan penyembelihan hewan kurban pada Hari Raya Idul Adha 1445 Hijriah/ Tahun 2024, pada Senin (17/06/2024)


Kasetukpa Lemdiklat Polri, Brigjen Pol Mardiaz Kusin Dwihananto, S.I.K., M.Hum turut melaksanakan sholat Idul Adha bersama keluarga besar Setukpa Lemdiklat Polri di Mesjid Raya Al-Muttaqin Setukpa.


Brigjen Pol Mardiaz menuturkan pada perayaan Idul Adha kali ini, terkumpul sebanyak 56 ekor sapi dan 25 ekor kambing, hewan hewan qurban tersebut merupakan sumbangsih dari personel Setukpa dan peserta didik Sekolah Inspektur Polisi (SIP) angkatan ke - 53 gelombang I tahun 2023 Resimen Laksmana Satya Prakasha (LSP-53).


Sebanyak 40 ekor sapi dan 8 ekor kambing disalurkan ke beberapa Mesjid diwilayah Kota dan Kabupaten Sukabumi yang sering dilalui sebagai jalur latihan peserta didik Setukpa pada saat melaksanakan latihan ekspedisi darat, tambah Brigjen Pol Mardiaz  


Sementara yang disembelih di Setukpa, sebanyak 16 ekor sapi dan 17 ekor kambing, yang selanjutnya didistribusikan untuk personil, tenaga PHL, karyawan rumah sakit bhayangkara, dan warga di sekitar kesatrian Setukpa Lemdiklat Polri, ungkap Brigjen Pol Mardiaz.


Kasetukpa Brigjen Pol Mardiaz mengatakan, berkurban melalui penyembelihan hewan ternak pada momentum Idul Adha menjadi salah satu ekspresi syukur dan ikhlas manusia atas berkah Allah SWT, dan berharap pelaksanaan penyembelihan hewan dan pendistribusiannya dapat membantu kebutuhan masyarakat serta membawa keberkahan untuk kita semua, pungkasnya.(W02)

Share:
Komentar

Berita Terkini