Drs. H. Rahudman Harahap Rayakan Milad ke-66 Tahun, Berikan Motivasi untuk Walikota Medan Terpilih

Share:








Medan | Garda.id

Drs. H. Rahudman Harahap, mantan Walikota Medan, merayakan ulang tahunnya yang ke-66 dengan penuh rasa syukur. 

Dalam kesempatan tersebut, Rahudman memberikan motivasi kepada Walikota Medan terpilih, Rico Waas, agar terus berusaha memajukan Kota Medan dan membawa perubahan positif ke depan.

Rahudman, yang dikenal sebagai pejabat karir sukses, juga merupakan sosok yang berhasil membina keluarga dengan baik. Anak-anaknya yang sukses di berbagai bidang, seperti Dedi Jaminsyah Harahap yang menjabat Kepala Biro Umum di Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, Robbi Harahap yang menjadi anggota DPRD Sumut, serta putrinya yang berstatus ASN, turut memberikan doa dan harapan. 

"Semoga bapak selalu diberikan kesehatan dan panjang umur," ucap Robbi yang mewakili keluarga,di Hotel Arya Duta Selasa 21 Januari 2025.

Dedi Jaminsyah Harahap, putra sulungnya yang tidak bisa hadir karena mengikuti pendidikan di Jakarta, menyampaikan pesan lewat video. “Apapun kata orang, Rahudman adalah ayah saya yang terbaik. Saya sangat bangga dengan bapak,” kata Dedi dalam video yang diputar dalam acara tersebut.

Walikota Medan terpilih, Rico Waas, yang hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi kepada Rahudman sebagai sosok yang tangguh dan mampu melewati banyak dinamika kehidupan. “Pak Rahudman memanggil saya ‘bere’ karena saya diberi marga Siregar,” ujar Rico. Ia juga mengucapkan selamat ulang tahun kepada Rahudman, berharap beliau terus diberikan berkah, kesehatan, dan umur panjang, kata Rico.

Acara yang dihadiri oleh keluarga besar Rahudman Harahap, tokoh masyarakat, anggota DPRD Sumut, serta berbagai pejabat dan wartawan, berjalan meriah. 

Acara ditandai dengan pemotongan kue ulang tahun dan makan bersama yang diiringi musik. Rahudman berharap dapat terus memberikan inspirasi bagi masyarakat dan Kota Medan yang tercinta.red

Share:
Komentar

Berita Terkini